TERASKATA.COM, Palopo – Di awal usia ke-3 tahun ini, Teraskatacom telah mampu memberikan kontribusi nyata kepada masyarakat di lingkungan sekitar.
Salah satunya kepada Panti Asuhan Nur Ilahi. Dengan mendatangi Yayasan asuhan Dian Anggraini bersama suaminya itu, Teraskatacom melakukan anjangsana dan menyerahkan sejumlah bantuan sembako berupa beras, telur, hingga mie instan dan keperluan lainnya kepada anak-anak yang berada di Panti Asuhan tersebut.
Anjangsana itu dipimpin langsung Direktur Teraskatacom, Wahyudi Yunus SH MH dan berharap, bantuan tersebut bisa bermanfaat bagi anak-anak yang tinggal di Panti Asuhan yang terletak di Jl Domba, Kelurahan Temmalebba, Kecamatan Bara, Kota Palopo tersebut.
“Semoga bantuan ini bermanfaat bagi anak-anak yang berada di Panti Asuhan ini dan setidaknya mampu membantu mengurangi beban Ibu Dian selaku pengasuh dari Panti Asuhan Nur Ilahi,” ungkapnya.
Bantuan itu pun diterima langsung oleh Dian dan mengucapkan terima kasih kepada Teraskatacom yang telah memberikan perhatian kepada Panti Asuhan Nur Ilahi.
“Terima kasih atas bantuan dan perhatiannya kepada Teraskatacom, semoga semakin bertambah rezekinya dan semakin sukses ke depannya,” ujar Dian.
Ia pun menyebutkan, saat ini Panti Asuhan Nur Ilahi mengasuh sebanyak 41 anak yang salah satunya masih bayi berusia 5 bulan.
“Tentu kami masih membutuhkan perhatian khususnya kepada Pemerintah. Apalagi saat hujan deras, kami sangat was-was karena air sungai yang berada di depan Panti Asuhan ini sewaktu-waktu naik karena rendahnya tanggul dan itu sudah pernah terjadi,” ucap Dian.
Untuk diketahui, baru-baru ini Panti Asuhan Nur Ilahi meraih penghargaan Teraskata Awards 2022 sebagai Yayasan dengan kepedulian sosial yang menginspirasi.(lia)