BELOPA- Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Luwu, Hayarna Hakim secara resmi membuka Bimbangan Teknis (Bimtek) Keamanan Pangan yang dilaksankan di aula Hotel Belia, Jl. Sungai Pareman, No,28. Kelurahan Sabe, Kecamatan Belopa Utara, Selasa (29/08/2023).
Karena dianggap penting dan memberikan kesempatan bagi para pengusaha dan pelaku UMKM untuk menambah wawasan terkait keamanan pangan dan olahan, Ketua TP PKK Luwu dalam sam butannya menyampaikan dukungan atas terlaksananya kegiatan ini.
“Kegiatan ini sangat berfaedah, khususnya bagi pengusaha makanan dan pelaku UMKM untuk bisa memahami pentingnya menjaga keamanan pangan dan produk olahan yang diproduksi,” kata Hayarna Hakim
Apalagi dalam waktu dekat ini, Kabupaten Luwu akan kedatangan tamu-tamu dari kabupaten/kota se Sulawesi Selatan yang sudah dipastikan akan memberi berkah bagi para pengusaha makanan dan pelaku UMKM.
“Kabupaten Luwu ditetapkan jadi tuan rumah jambore PKK se Sulsel yang rangkaian kegiatannya dimulai tanggal 29 agustus hingga 2 september 2023, ini anugerah bagi pengusaha makanan dan pelaku UMKM, sehingga dianggap perlu untuk menambah wawasan dalam mengolah makanan yang aman untuk dikonsumsi,” tuturnya.
Bimtek yang diikuti sebanyak 70 peserta yang merupakan pengusaha dan pelaku UMKM juga dihadiri oleh Kepala Loka POM Kota Palopo, Mardianto yang juga bertindak sebagai nasarumber.
Pada kesempatan itu, Kepala Loka POM Kota Palopo memaparkan tentang bagaimana memilih dan menggunakan bahan tambahan pangan dalam produk IRTP serta materi tentang Keamanan dan Mutu pangan dengan melakukan Identifikasi peraturan perundang-undangan untuk IRTP.
Bimtek ketahanan pangan ini terselenggara dalam rangka Sertifikasi Produk Pangan Industri Rumah Tangga Pangan (IRTP) yang ada di Kabupaten Luwu dan terlaksana berkat kerjasama Dina Kesehatan dan Loka Pengawas Obat dan Makanan (POM) Kota Palopo. (*)