Hadiri Seminar Kesehatan, Dokter Nasar: Kita Bersama Turunkan Stunting di Palopo

TERASKATA.COM, Palopo – Tim Pakar Stunting Palopo, Dokter Spesialis Obsteri dan Ginekologi, dr Nasaruddin Nawir menghadiri  Seminar Kesehatan dalam rangka Peringatan Hari Kesehatan Nasional ke-58 Kota Palopo, di ruang Pertemuan Ratona Kantor Walikota Palopo. Senin (24/10/22).

Mengusung tema ‘Aksi Bersama Siapkan Generasi Bebas Stunting’ dr.Nasar mengatakan kegiatan ini bertujuan mempersiapkan diri untuk mengatasi Stunting yang ada di Kota Palopo, sehingga dapat tumbuh dan berkembang secara optimal dan maksimal disertai kemampuan emosional, kemampuan sosial dengan kondisi siap untuk belajar serta mampu berinovasi dan berkompetensi.

“Kita melihat angka Stunting di Kota Palopo masih cukup tinggi yakni 357 kasus, sehingga dengan adanga seminar ini diharapkan Bapak/Ibu Asuh Stunting teman-teman dari Kecamatan, Kelurahan, Posyandu, serta para Petugas Puskesmas bisa lebih mengerti terkait penanggulangan Stunting,” ungkap dr Nasar. 

“Kebetulan saya Tim Pakar Stunting Palopo untuk bagian Ibu, Insya Allah ke depannya kita berupaya menurunkan angka stunting pada Ibu hamil, mencegah agar bagaimana mereka tidak kekurangan kalori,” tambah Dokter yang juga Bakal Calon Walikota Palopo ini. 

Ia menambahkan, dengan terselenggaranya seminar ini, semoga kita mendapat wawasan tentang Stunting, serta Bapak/Ibu asuh Stunting bisa bekerja sama dengan petugas kesehatan untuk memberikan penilaian, apakah ada peningkatan atau tidak.

“Diharapkan teman-teman kesehatan, bisa memanfaatkan seminar ini, untuk lebih memahami lagi agar dapat menyelesaikan permasalahan stunting,” tutupnya.(adv/cr1/lia)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *