TERASKATA LUWU RAYA

Dari Timur Membangun Indonesia

Resmi Ditutup, Invitasi Basket Ball I SMPN 3 Palopo Berlangsung Meriah

admin |
Kepala SMPN 3 Palopo, Drs H Basri M MPd saat menyerahkan piala kepada salah satu pemenang IBB I SMPN 3 Palopo.(FT Nadila/Teraskata.com)

TERASKATA.COM, Palopo – Kegiatan Invitasi Basket Ball (IBB) Volume I Tahun 2022 SMP Negeri 3 Palopo telah sampai pada acara puncak yakni penutupan, Jumat 11 November 2022 di Lapangan Basket SMPN 3 dimana kegiatan ini diikuti oleh 21 Tim se Luwuraya berlangsung meriah dan sukses.

Kepala SMPN 3 Palopo, Drs H Basri M Mpd mengatakan ini merupakan suatu prestasi yang membanggakan SMPN 3 Palopo yang secara perdana menjadi tuan rumah penyelenggaraan Invitasi Basket Ball Volume 1 dengan sukses.

“Semua siswa yang tergabung dalam tim basket ini adalah siswa-siswa yang hebat, siswa yang punya bakat dibidang olahraga bola basket adalah merupakan siswa yang tangguh maka semuanya adalah pemenang. Majulah terus dan kembangkan prestasi kalian di bidang bola basket,” ujar Basri.

Advertisements

Basri mengucapkan selamat kepada para pemenang Bola Basket pada kegiatan IBB yang terselenggara dengan sukses ini, dan berharap untuk kegiatan IBB ini dapat berlangsung lagi dengan meriah tahun depan.

“Terimakasih buat peserta yang telah mengikuti kegiatan IBB ini, selamat kami ucapkan buat pemenang dari perwakilan sekolah, dan buat panitia kami ucapkan banyak terimakasih atas kerjasama dan kerja kerasnya, dan seluruh pihak yang membantu kelancaran kegiatan ini sehingga kegiatan ini berlangsung sukses. Sampai nanti di event serupa tahun depan,” ungkap Basri.

“Target selanjutnya tahun depan IBB bisa diikuti lebih banyak lagi Tim, mengingat kegiatan ini merupakan event besar dan bisa menjadi ajang promosi buat sekolah. Tentunya semua pemenang ini adalah bibit-bibit yang nantinya menjadi pemain nasional untuk membagakan kota Palopo ke depanya,” tutupnya.

Berikut Tim Pemenang IBB Volume I SMPN 3 Palopo :

Tim Putra ;

1. SMPN 3 Palopo

2. SMPN 2 Lamasi

3. MTSN Model Palopo & SMPN 6 Palopo

Untuk Tim Putri ;

1. SMPN 1 Palopo

2. SMPN 2 Lamasi

3. SMPN 3 Palopo & SMPN 2 Palopo.

(adv/cr1/lia)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini